hit counter

Balanced Scorecard

Balanced scorecard (BSC) membantu manajemen untuk menetapkan definisi mengenai kinerja dan mengukur pencapaiannya. BSC menerjemahkan misi dan visi ke dalam seperangkat sasaran dan ukuran kinerja yang dapat diukur dan dinilai. Disebut sebagai balanced atau seimbang karena kinerja tidak hanya berfokus pada aspek keuangan, tetapi juga aspek-aspek lain yang penting dan pada akhirnya berpengaruh pada aspek keuangan.

Kinerja yang dicakup dalah BSC adalah:

  • Keuangan (pendapatan, laba, pengembalian modal, arus kas)
  • Pelanggan (pangsa pasar, kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan)
  • Proses bisnis internal (tingkat produktivitas, kualitas, ketepatan waktu)
  • Inovasi (persen pendapatan dari produk baru, saran karyawan, laju perbaikan)
  • Karyawan (keterlibatan, pengetahuan, perputaran, penggunaan praktik terbaik)

Langkah-langkah:

  1. Menetapkan visi dan strategi bisnis.
  2. Mengidentifikasi kategori kinerja yang berhubungan dengan visi bisnis dan strategi untuk mencapainya (dari aspek keuangan, pelanggan, proses bisnis internal, inovasi dan karyawan).
  3. Menetapkan sasaran-sasaran yang mendukung visi dan strategi bisnis.
  4. Mengembangkan langkah-langkah yang efektif dan standar untuk mencapai tonggak kinerja jangka pendek dan target jangka panjang.
  5. Memastikan penerimaan langkah-langkah di atas di seluruh perusahaan.
  6. Memyusun anggaran, pemantauan, komunikasi , dan sistem penghargaan yang sesuai.
  7. Mengumpulkan dan menganalisis data kinerja dan membandingkan hasil aktual dengan kinerja yang diinginkan.
  8. Mengambil tindakan untuk menutup kesenjangan yang tidak menguntungkan.

Manfaat:

  1. Memperjelas atau memperbarui strategi bisnis.
  2. Menghubungkan tujuan strategis dengan target jangka panjang dan anggaran tahunan.
  3. Memantau unsur-unsur penting dari strategi bisnis.
  4. Mempertimbangkan tujuan strategis ke dalam proses alokasi sumber daya.
  5. Memfasilitasi perubahan organisasi.
  6. Membandingkan kinerja unit-unit bisnis dari berbagai wilayah.
  7. Meningkatkan pemahaman seluruh perusahaan terhadap visi dan strategi perusahaan.