Pasar sempurna (perfect market) adalah istilah ekonomi untuk suatu pasar teoretis yang memiliki asumsi karakteristik sbb:
- terdapat sejumlah besar pembeli
- terdapat sejumlah besar penjual
- jumlah barang yang dibeli oleh individu relatif sangat kecil terhadap keseluruhan jumlah yang diperdagangkan sehingga transaksi individu tidak berpengaruh terhadap pasar
- unit barang yang dijual oleh para penjual adalah sama (homogen)
- ada informasi yang sempurna = semua pembeli dan penjual memiliki informasi lengkap mengenai harga yang diminta dan ditawarkan di bagian lain dari pasar, dan
- ada kebebasan yang sempurna masuk dan keluar dari pasar.