hit counter

Operasi Pasar Terbuka

Operasi pasar terbuka atau aktivitas pasar terbuka (open market activity/operation) adalah pembelian atau penjualan sekuritas pemerintah yang dilakukan oleh bank sentral yang bertindak atas instruksi dari dewan gubernur bank sentral. Digunakan untuk mengurangi jumlah uang beredar pada saat sekuritas dibeli dari peredaran atau meningkatkan jumlah uang beredar saat uang yang baru dicetak digunakan untuk membeli sekuritas. Perubahan dalam pasokan uang ini berdampak jangka pendek pada suku bunga.