Lini kredit (credit line) adalah:
- Suatu kredit yang memungkinkan peminjam untuk menarik sejumlah uang hingga maksimum tertentu selama periode waktu yang telah ditentukan. Lini kredit merupakan pinjaman jangka pendek yang diatur sebelum uang itu dibutuhkan. Kadang-kadang disebut lini kredit tidak bergulir (non revolving credit line).
- Setiap pinjaman yang memungkinkan peminjam untuk meminjam uang sampai maksimum tertentu, melakukan pembayaran dalam jumlah berapa pun setiap saat, dan meminjam lagi sesuai keperluan asalkan di bawah batas maksimum yang ditentukan. Kadang-kadang disebut lini kredit bergulir (revolving credit line).
Lini kredit umumnya digunakan untuk bisnis musiman atau menalangi piutang dan / atau persediaan.